Android Q merupakan versi terbaru sistem operasi ponsel android yang baru dikenalkan beberapa waktu ini. Versi ini menjadi penerus versi sebelumnya yakni Android Pie, Oreo dan lainnya. Dengan begitu Android Q ini akan menjadi rilis utama kesepuluh dan versi ke 17 dari deretan sistem android yang telah ada sebelumnya.
Walaupun Android Q ini belum final seluruhnya, akan tetapi kecanggihan sistem operasi ini mendukung sejumlah fitur baru yang teradopsi dari keluaran ponsel 2019. Nah apa saja fitur-fitur canggih tersebut ? Untuk itu lihat pada ulasan di bawah ini.
Fodable Phone merupakan jenis ponsel yang berbeda dengan ponsel-ponsel seperti biasanya. Ponsel ini sangat bagus untuk multitasking dan dapat bekerja dalam ukuran kecil maupun besar. Jadi, dengan adanya Android Q ini akan sangat mendukung teknologi tersebut.

Walaupun Android Q ini belum final seluruhnya, akan tetapi kecanggihan sistem operasi ini mendukung sejumlah fitur baru yang teradopsi dari keluaran ponsel 2019. Nah apa saja fitur-fitur canggih tersebut ? Untuk itu lihat pada ulasan di bawah ini.
Fitur Canggih Android Q
Ada beberapa fitur canggih menyertai Android Q ini, diantaranya :Dukungan Layar Lipat
Kalian pasti sudah tahu akan beberapa produk ponsel layar lipat alias foldable phone yang keluar di tahun 2019 ini. Nah Android Q ini dikabarkan sangat mendukung akan pengoperasian ponsel layar lipat ini.Fodable Phone merupakan jenis ponsel yang berbeda dengan ponsel-ponsel seperti biasanya. Ponsel ini sangat bagus untuk multitasking dan dapat bekerja dalam ukuran kecil maupun besar. Jadi, dengan adanya Android Q ini akan sangat mendukung teknologi tersebut.
Support 5G
Selain mendukung akan layat lipat, Android Q ini juga sangat mendukung kemampuan jaringan 5G. Saat ini jaringan 5G merupakan perkembangan baru yang akan menjadi tren di masa mendatang.Live Caption
Kalian tahu apa itu live caption ? Istilah ini merupakan sebuah fitur baru canggih dari Android Q tersebut. Fungsi dari live caption adalah mendeteksi suara dalam video dan mengubahnya menjadi format teks yang ditampilkan di layar secara langsung. Apa maksudnya ? Fitur ini sama halnya dengan subtitle dalam sebuah film yang kalian saksikan biasanya. Dengan begitu saat menyaksikan sebuah video kini ada subtitlenya secara langsung.Smart Reply
Smart Reply dapat memudahkan pengguna membalas pesan yang diterima. Fitur ini akan memunculkan prediksi kata yang akan diketik, sehingga pengguna hanya tinggal menyentuh prediksi tersebut tanpa perlu mengetik. Jadi fitur ini sangat membantu kalian dalam menyusun kata yang baik saat digunakan dalam pesan.Dark Theme
Salah satu fitur yang dinanti oleh pengguna Android akhirnya tiba di Android Q. FItur dark theme alias tampilan gelap dipastikan hadir pada OS Android versi terbaru ini. Pengguna tinggal klik ikon penghemat baterai untuk mengaktifkannya. Dengan adanya fitur tampilan gelap, baterai ponsel diklaim akan menjadi lebih irit dan tidak menyakiti mata ketika ponsel digunakan dalam waktu lama.Focus Mode
Fitur ini merupakan sebuah fitur yang berfungsi dalam memblokir aplikasi yang mengganggu konsentrasi saat menggunakan ponsel. Misalnya aplikasi e-mail, pesan singkat, hingga media sosial. Dengan adanya fitur ini membuat pengguna menjadi tidak terganggu akan munculnya gangguan seperti notifikasi aplikasi lain, sehingga pengguna menjadi fokus dalam menggunakan ponsel android.Parental Control
Fitur ini menjadi akan sangat mendukung para orang tua dalam mengontrol penggunaan smartphone oleh anaknya. Dengan begitu orang tua dapat mengetahui apa saja aplikasi rutin yang digunakan oleh anaknya dan sekaligus dapat membatasi penggunaan aplikasi tersebut.Privacy Setting
Android Q juga membawa fitur keamanan terbaru yang memudahkan pengguna mengatur keamanan ponsel, untuk mengamankan data pribadi. Melalui menu Privacy Setting baru, pengguna dapat membatasi segala aktivitas aplikasi yang menyedot data pengguna, seperti misalnya lokasi, preferensi, dll.Akhir Kata
Demikian informasi mengenai berbagai fitur canggih Android Q ini. Dengan demikian semakin hari perkembangan teknologi mengalami kemajuan sangat pesat. Untuk itu gunakan teknologi tersebut dengan baik dan jangan disalahgunakan untuk hal yang tidak baik. Terima kasih, semoga informasi ini bermanfaat bagi kalian semua.Berlangganan Artikel Gratis Via Email
Suka dengan artikel diatas? Jangan lewatkan postingan-postingan menarik lainnya dengan berlangganan artikel gratis yang akan dikirim otomatis ke alamat Email Anda.
No comments:
Post a Comment